Press Release Tim Humas Covid-19 Kab OKU Bertempat Pusat Pelayanan Informasi Satgas Covid-19 di Aula Sanggar Kegiatan Belajar (SKB) Baturaja, Minggu (26/04/2020).

Informasi Dinas Kominfo Updated Apr 26, 2020

Press Release Tim Humas Covid-19 Kab OKU Bertempat Pusat Pelayanan Informasi Satgas Covid-19 di Aula Sanggar Kegiatan Belajar (SKB) Baturaja, Minggu (26/04/2020).

Melalui Juru bicara tim Satgas Covid-19 Kab OKU Rozali, SKM menyampaikan update data situasi perkembangan Covid-19 tanggal 25-26 April 2020 sampai pukul 10.00 WIB sebagai berikut, ODP masih tetap 127 orang, proses pemantauan 12 orang, selesai pemantauan 115 orang, jumlah PDP 6 orang, proses pengawasan 3 orang, selesai pengawasan 3 orang dan terkonfirmasi positif Covid-19 ada penambahan 1 orang menjadi 9 orang.

Dalam kesempatan ini pula, Jubir Humas Satgas Covid-19 Kab OKU
menginformasikan bahwa terkait penambahan 1 orang untuk terkonfirmasi positif pada hari ini, dengan kronologisnya kemarin sore jam 5 kita menerima surat pemberitahuan sampel pemeriksaan SWAB dari BBLK Palembang atas nama inisial MT umur 24 tahun beralamatkan di Air Paoh.

Penambahan 1 orang dari kontak erat dengan pasien 05, dari hasil SWAB ada 10 yang sudah selesai pemeriksaan, ternyata 1 orang dinyatakan positif sedangkan 9 negatif, penambahan ini merupakan cluster dari pasien 01.

Juru bicara satgas Covid-19 Kabupaten OKU juga memberikan khabar gembira bahwasanya pasien 01 OKU kemarin sudah dinyatakan sembuh dan di perbolehkan pulang oleh Tim Medis RSMH Palembang setelah 2 kali hasil SWAB dinyatakan negatif dan sudah melalui mekanisme atau prosedur pemeriksaan, terakhir diperiksa SWAB hasilnya sudah negatif makanya sudah di perbolehkan pulang kemaren siang, saat ini pasien 01 sudah berada dirumah dan tetap harus melakukan isolasi/karantina mandiri selama 14 hari dibawah pengawasan tim kesehatan OKU.

Terkait dengan ada pasien PDP yang di rawat di RS Antonio Baturaja meninggal dunia semalam, perlu diluruskan bahwa yang bersangkutan bukanlah masuk di data Kabupaten OKU tetapi berdomisili/KTP berasal dari Kabupaten OKU Selatan, sehingga semalam jenazah langsung diantar ke kediamannya di Kabupaten OKU Selatan dan langsung disambut tim satgas Covid-19 Kabupaten OKU Selatan, maka secara otomatis status PDP yang bersangkutan masuk di data daerah asal yaitu Kabupaten OKU Selatan.

Tim Humas Satgas Covid-19 terus menghimbau kepada masyarakat untuk senantiasa mematuhi protokol kesehatan dalam rangka memutus mata rantai penyebaran Covid-19 di Kabupaten OKU.

DUM..Terima Kasih
Protokol&Komunikasi Pimpinan Pemkab OKU.

Kembali ke Beranda